Sunday, November 18, 2007
Musim 'Beger'
Beberapa minggu terakhir banyak kucing2 berdatangan di daerah kompleks perumahan kami. Rupanya saat ini sedang memasuki masa kucing kawin atau versi sunda mah musim beger. Jadi itu kucing saling berlomba-lomba untuk memikat lawan jenis dengan cara apapun. kenapa kucing2 tak dikenal berdatangan ke kompleks perumahan kami disinyalir kalo banyak kucing2 kelas primadona kampung yang tinggal di seputaran kompleks ini.
Walhasil tidak kenal waktu, kami dipusingkan oleh berisik riuh rendah suara kucing2 itu entah sedang merayu calon pasangannya ataupun bertengkar dengan kucing jantan lain. Meong pernah mengusir beberapa kucing yang lagi bertengkar hebat gara2 berebut pasangan jam 02.30 dini hari di sebelah rumah, pas kebetulan lagi nunggu siarang langsung liga champions. Berisik banget, kesian khan barudag kalo ampe bangun.
Sebentar lagi musim beger ini akan berakhir. Tinggal menunggu bunyi2 lain yang akan ditimbulkan dari baby kucing2 yang akan dilahirkan primadona kampung ini kelak.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
2 comments:
wah....bisa tambah banyak nih populasi kucing di sana.
meong:
disinyalir kalo banyak kucing2 kelas primadona kampung yang tinggal di seputaran kompleks ini.
hahaha...ternyata kucing milih2 juga ya :P
Post a Comment